Healing ke Pantai Sendiki Jadi Kegiatan yang Cocok

logo ramageek

Qisthi Ramadhani / 16 Februari 2023

Ada banyak tempat wisata di Malang yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah tempat wisata Pantai Sendiki. Cocok dijadikan tujuan wisata untuk menghabiskan waktu liburan bersama teman-teman dan keluarga. Berikut sekilas ulasan pesona Pantai Sendiki, lokasi dan rute jalan menuju pantai.

Saat Anda datang menginjakkan kaki di pantai, akan disuguhkan dengan pemandangan dan suasana yang begitu indah. Pasir putih, air jernih dan ombak menantang dengan batu-batu karang yang berjejer semakin memperindah pemandangan hamparan pantai. Tidak heran Pantai Sendiki mendapat julukan surga tersembunyi.

Walaupun sudah lama dibuka menjadi destinasi wisata bahari, tepatnya sejak tahun 2015 namun pantai ini jarang dikunjungi. Menjadikan suasana pantai begitu syahdu, cocok untuk Anda yang ingin healing.

Lokasi dan Rute Menuju Pantai Sendiki

Kawasan wisata Pantai Sendiki terletak di Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. Menuju lokasi dari kota Malang memakan waktu sekitar 2-3 jam perjalanan atau jarak tempuhnya sejauh 68 KM.

Jika Anda menggunakan kendaraan pribadi, baik kendaraan roda dua maupun empat dalam kondisi prima. Karena Anda akan melalui jalan yang berkelok dan tikungan yang curam. Bagi yang menggunakan mobil, Anda harus melanjutkan perjalanan dengan sepeda motor atau jalan kaki.

Jangan khawatir karena perjalanan tidak akan membosankan. Anda berjalan melalui hutan lebat dan area persawahan hijau yang memanjakan mata. Setelah Anda menemukan pohon ketapang Anda akan menengar suara deburan ombak dan aroma laut yang khas.

Masuk ke kawasan pantai tidak membutuhkan biaya mahal. Hanya 10.000 rupiah, (hari-hari biasa) dan 15.000 rupiah (untuk akhir pekan dan hari libur). Harga masuk belum termasuk biaya parkir. Harga tersebut bisa sewaktu-waktu mengalami perubahan.

Sedangkan jam operasionalnya, objek wisata pantai ini buka tiap hari dari senin sampai minggu selama 24 jam. Sehingga Anda bisa kapanpun datang bahkan bisa camping di sekitaran pantai. Nah bagi Anda yang suka keindahan alam yang masih asri atau ingin menjauh sejenak dari keramaian, Pantai Sendiki menjadi tempat yang layak untuk dikunjungi.

Bagikan artikel ini ke